Pages

Saturday, November 9, 2013

Cara Mudah Membuat Puzzle "Cari Kata"

Puzzle / Teka-Teki "Cari Kata"

Apa kabar pembaca blog penelitian tindakan kelas yang budiman. Kali ini admin ingin berbagi cara membuat puzzle secara online di discovery education. Untuk kesempatan ini kami akan memberikan cara membuat PUZZLE / teka-teki CARI KATA. Teka-teki atau puzzle jenis ini cocok diberikan untuk anak/siswa SD kelas rendah yang sedang belajar membaca dan menulis, misalnya untuk siswa kelas 2 atau kelas 3. Teka-teki CARI KATA adalah sebuah teka-teki yang berbentuk kotak berisi huruf-huruf yang disusun sedemikian rupa untuk menyamarkan beberapa kata yang harus ditemukan anak baik secara horizontal (mendatar) atau secara vertikal. Di bagian bawah kotak diberikan kata-kata yang harus mereka temukan di antara susunan huruf-huruf tersebut. Teka-teki ini bagus diberikan pada saat memulai tema baru dalam pembelajaran di kelas anda. Sebagai pembuka sebuah tema pembelajaran, misalnya anda dapat memberikan puzzle atau teka-teki ini di mana kata-kata yang harus mereka temukan di dalam kotak adalah sub-sub tema yang akan dibahas. Contoh sebuah teka-teki cari kata dapat dilihat pada gambar berikut:
contoh teka-teki cari kata
Contoh TEKA-TEKI CARI KATA yang dibuat di discovery education

Cara Membuat TEKA-TEKI CARI KATA

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuat sebuah teka-teki atau puzzle CARI KATA dengan menggunakan fasilitas online milik discovery education. Yuk disimak.
Buka halaman http://puzzlemaker.discoveryeducation.com/WordSearchSetupForm.asp. Tampilannya akan tampak seperti gambar berikut:
  1. STEP 1. Isi judul TEKA-TEKA CARI KATA  anda, misalnya pada contoh di atas saya masukkan judul TUMBUHAN.
  2. langkah 1 dan 2 membuat teka-teki CARI KATA
  3. STEP 2. Masukkan ukuran kotak puzzle / teka-teki yang anda inginkan. Maksimal 40 huruf ke samping dan 40 huruf ke bawah. Disarankan cukup menggunakan 25 huruf ke atas dan ke bawah, untuk menyesuaikan dengan kemampuan belajar siswa SD kelas rendah (kelas 2 dan 3).
  4. STEP 3. Tentukan pilihan apakah, (1) kata-kata setiap huruf hanya akan digunakan sekali-kami sarankan anda menggunakan ini (use each letter only once); (2) huruf digunakan secara bersama-sama sesekali-dapat juga menggunakan ini apabila siswa anda mempunyai kemampuan belajar yang cukup baik (share letters occasionally); (3) huruf digunakan bersama-sama sesering mungkin (share letters as much as possible)
  5. langkah 3 - 6 cara membuat teka-teki CARI KATA
  6. STEP 4. Pilih jenis hasil (output) puzzle yang anda inginkan, apakah: (1) berbentuk HTML jika ingin dipublikasikan secara langsung di web anda; (2) berbentuk teks (text) apabila anda berencana men-cut dan mem-paste puzzle yang anda buat pada aplikasi lain; atau (3) teks dengan huruf kecil (lowercase text).
  7. STEP 5. Masukkan kata-kata jawaban (yang harus ditemukan siswa). Ketik dengan memisahkannya dengan tanda koma.
  8. STEP 6. Cek teka-teki (puzzle) yang anda buat dengan dengan mengklik tombol CREATE MY PUZZLE! Pastikan teka-teka yang anda buat telah sesuai keinginan anda. Jika tidak suka (belum sesuai keinginan), anda dapat mengulang dan meregenerate puzzle ke bentuk lain dengan mengklik menu  (tombol) BACK yang berupaTANDA ANAK PANAH KE ARAH KIRI pada bagian kiri atas browser anda, lalu mengklik tombol CREATE MY PUZZLE! Kembali.


cara membuat puzzle untuk anak siswa SD
Nah, mudah  bukan? Demikian tulisan kali ini tentang cara membuat puzzle CARI KATA dengan menggunakan aplikasi online gratis dari discovery education. Selamat mencoba dan selamat berkreasi. Salam.

No comments:

Post a Comment